SAMPANG,Kabar-harian.com-Akibat Sopir Mengantuk Truk Fuso Tabrak dari belakang Truk Tronton bermuatan galon air terjadi di Jalan Diponegoro, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur, Senin (21/12/20) sekira pukul 02.30 Wib.
Truk Fuso bernopol AA 1892 AA dikendarai oleh Sugiantoro (43), warga Plosongeneng, Jombang. Sedangkan Truk Tronton bernopol AD 1866 DC dikemudikan oleh Nur Rochman (44), warga Gondekan jabon jombang,
Kanit Laka Lantas Polres Sampang, Ipda Eko Puji Waluyo menceritakan, Semula Truk yang dikendarai Nur Rochman melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan normal.
Sesampainya di TKP, Nur Rochman mengantuk sehingga oleng dan menabrak belakang kendaraan Truk yang dikemudikan oleh Sugiantoro yang sedang parkir di bahu jalan sebelah kiri.
“Kesimpulannya, kecelakaan ini terjadi karena pengemudi atas nama Nur Rochman mengantuk,” jelasnya.
Imbas kecelakaan tersebut, Meengakibatkan arus lalu lintas di lokasi kejadian menjadi terhambat, dari arah Sampang menuju ke Pamekasan.
“Akibat kecelakaan itu, truk Fuso yang menabrak truk Tronton mengalami kerusakan di bagian depan namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebu , Cuman kerugian material diperkirakan mencapai 20 juta rupiah”.Pungkasnya(Ahmed)
Reporter : Abdul Hamid