Kabar-harian.com, Pamekasan – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Bakti Bangsa (STIEBA) Pamekasan berhasil membantu Pemerintah Desa Pangurayan dalam mendeklarasikan kepengurusan Bumdes Tunas Jaya.
Demi membantu meningkatkan perekonomian masyarakat, Mahasiswa KKN Tematik V STIE Bakti Bangsa, menganggap perlu untuk membentuk Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di Desa Pangurayan Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan, Madura, Kamis (16/3/2023).
Royyan Fadli Koordinator Desa meyampaikan, bahwa sangat tidak kerasa sudah satu bulan kami mengabdi di Desa ini, upaya meningkatkan perekonomian.
“Selama satu bulan tentunya bukan hal yang semestinya, kami hanya mengambil langkah-langkah yang menurut kami itu perlu dalam menunjang perekonomian desa,” tuturnya.
Iapun berharapan Bumdes Tunas Jaya dapat melanjutkan langkah-langkah kami dalam meningkatkan perekonomian desa.
Sementara Kepala Desa Pangurayan Imam Hanafi mengatakan, Pihaknya sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN Tematik V dari STIE Bakti Bangsa Pamekasan, karena dengan hadirnya adik-adik KKN ini sangat membantu pemerintah desa dalam upaya meningkatkan perekonomian.
“Dengan langkah pembentukan Bumdes yang mana memang salah satu tujuan kami untuk menjadikan Desa Pangurayan ini menjadi Desa yang Mandiri.”
“Apalagi desa Pangurayan sendiri mempunyai pasar, yang mana jika di kelola dengan baik, maka Desa akan mempunyai pendapatan. yang pastinya dapat menunjang perekonomian desa lebih maju lagi” Ucapnya. Imam
Tak hanya itu, Rektor STIE Bakti Bangsa Pamekasan Akh Fawaid MM. Mengapresiasi langkah-langkah mahasiswa KKN Tematik V dalam meningkatkan perekonomian masyarakat,
“Dengan cara membuat pelatihan pembuatan izin usaha untuk UMKM, memperkenalkan UMKM unggulan Desa, pendampingan pengemasan produk dan pembuatan BUMDES yang menurut saya adalah langkah yang paling efektif,” Pungkasnya. (Ahmed)