Kabar-harian.com, Sampang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang melakukan pendistribusian bantuan darurat untuk meminimalisasi terjadinya bencana alam seperti tanah longsor di Dusun Trebung, Desa Tlambah, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang, Madura.
Kedua di Dusun Seban, Desa Karang Penang Oloh, Kecamatan Karang Penang tersebut merupakan titik koordinat 7,0431824, 113,3857241. Dan dalam peristiwa alam tersebut tidak ada korban jiwa.
Kalaksa BPBD Sampang Candra Romadhani Amin menyatakan, bahwa di lokasi 1 akses Jalan desa yang menghubungkan antar dusun ditutup untuk kendaraan berat dan hanya bisa dilewati kendaraan roda dua.
“Sebagian tanah yang mengalami keretakan juga merupakan tanah milik warga setempat yang terdapat fisik bangunan berupa Musholla dan Rumah,” terangnya (29/4/2024).
Sedangkan di lokasi 2, lanjut dia akses jalan poros yang menghubungkan antar Desa ditutup untuk kendaraan berat dan hanya bisa dilewati kendaraan roda dua
“Pendistribusian logistik pada dua lokasi berupa Brek Bambu atau sak – sak, Galangsing, Trepal, Sembako dan Selimut,” ucapnya.
Menurut Candra, pemberian bantuan kepada rumah warga yang terdampak Tim BPBD bersama Agisena untuk meminimalisir terjadinya tanah longsor dan pelebaran jalan yang terkena longsor.
“Untuk kondisi wilayah Kabupaten Sampang saat ini aman dan cuaca cerah,” pungkasnya.(med)