SAMPANG, Kabar-harian.com – Konsolidasi Tingkat Kecamatan Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Sampang, nomor urut 02, H. Slamet Junaidi dan H. Ahmad Mahfudz Abdul Qodir, menghimbau kepada seluruh relawan, khususnya Koordinator Kecamatan, Kordinator Desa dan Kordinator Dusun, Untuk tidak mudah terprovokasi akan arogansi lawan politik.
Hal ini disampaikan H. Ahmad Mahfudz saat Konsolidasi dengan Tim pemenangan di Kecamatan Ketapang dan Kecamatan Banyuates, Sabtu (04/10/2024).
Disampaikan H. Mahfudz, melalui data yang diterima dari divisi hukum, pihaknya telah mengantongi lebih 10 Alat Peraga Kampanye (APK) yang tersebar di empat (4) kecamatan dirusak oleh oknum tak bertanggung jawab.
Empat (4) kecamatan dimaksud antaranya di Kecamatan Torjun sudah dilaporkan ke Bawaslu, dan di Kecamatan Pengarengan, Kecamatan Ketapang dan di Kecamatan Sokobanah, masih proses pengaduan atau pelaporan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sampang, ungkap H. Ahmad Mahfudz.
Ditambahkan H. Mahfudz, penting menjaga Kondusifitas di Pilkada Sampang, dan tak kalah penting pula menang dalam Kontestasi pencalonan dirinya bersama H. Slamet Junaidi.
“Karena sudah terlanjur mencalonkan, tiada yang lebih baik kecuali kemenangan di Pilkada Sampang”, tutur H. Mahfudz sambil tersenyum.
H. Mahfudz berpesan, diharapkan seluruh tim pemenangan, dari tingkat Kabupaten, Kecamatan, desa dan dusun untuk saling koordinasi agar saling menguatkan dan fokus pemenangan, dan ikut mengawasi pelaksanaan Pilkada Sampang nanti berlangsung aman, damai serta Adil dan jujur, serta tidak kala penting Netralitas Penyelenggara dan TNI-Polri bisa terjaga.
H. Mahfudz yakin, dengan berpolitik Santun akan sukses meluluhkan hati Masyarakat, dan Pilkada berlangsung sesuai aturan PKPU, Insyaallah dengan Khusnudzon kepada Allah SWT, JIMAD SAKTEH akan menang.
Diketahui bersama, JIMAD SAKTEH yaitu H. Slamet Junaidi dan H. Mahfudz Abdul Qodir, Sampang Abhukteh atau terbukti.
Sementara H. Slamet Junaidi juga senada dengan H. Ahmad Mahfudz, bagaimana Tim JIMAD SAKTEH bisa bijak dan cerdas dalam berpolitik, dan jangan sampai terprovokasi arogansi lawan politik, “Suasana boleh panas, tapi hati dan pikiran wajib dingin” paparnya.
Aba Idi, panggilan akrab H. Slamet Junaidi dalam orasinya mengatakan, dirinya tidak mau banyak janji, namun yang pasti bersama pasangan wakilnya, H. Ahmad Mahfudz berkomitmen akan menghibahkan dirinya dan sebagian hartanya untuk kebaikan Masyarakat Kabupaten Sampang.
“Saya bersama H. Ahmad Mahfudz berkomitmen menghibahkan diri dan sebagian harta kami untuk kemajuan Kabupaten Sampang, karena niat utama jadi pasangan Bupati-wakil Sampang adalah Ibadah” pungkas Aba Idi.(mad)