TANJUNG JABUNG, Kabar-harian.com – Dalam rangka mempererat hubungan tali silaturahmi puluhan anggota kelompok tani maju bersama Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjung Jabung Barat berkunjung kerumah ketuanya sekaligus berbuka puasa bersama, Sabtu (8/3/2025)
Dalam kesempatan itu semangat seluruh anggota tani maju bersama desa pematang lumut bersatu untuk berbincang santai bersama ketuanya membahas perencanaan membuka perkebunan kelapa sawit.
“Rencana ingin mengelola perkebunan sawit supaya ekonomi masyarakat bertambah meningkat dan menjadi penghasilan tambahan serta masyarakat bisa sejahtera.
Perbincangan hangat pun berlangsung dengan khidmat,hingga hidangan berbuka puasa tersedia.hidangan berbuka merupakan makanan tradisional khas Desa Pematang Lumut ditengah anggota yang hadir sembari menunggu jadwal berbuka puasa tiba.
Ketua Tani Maju Bersama M.Yusup mengatakan, dirinya merasa senang atas kedatangan anggotanya dan sekaligus acara buka puasa bersama, tentunya ini dapat mempererat tali silaturahmi dan menjaga kekompakan seluruh anggota maju bersama.
“Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak-bapak dan ibu-ibu anggota tani maju bersama bersilaturahmi kerumah saya dan sekaligus buka bersama. Dengan adanya acara ini, saya berharap hubungan silaturahmi kita semakin terjaga dan kompak kedepannya ,”harapnya. (ARI)