Festival Anak Sholeh SD se-Kecamatan Senyerang: Menumbuhkan Semangat Keislaman Sejak Dini

Avatar

- Penulis

Selasa, 11 November 2025 - 04:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNG JABUNG BARAT, Kabar-harian.com — Dalam upaya menanamkan nilai-nilai keislaman sejak usia dini, Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) SD Kecamatan Senyerang menyelenggarakan Festival Anak Sholeh (FASI) Tingkat SD se-Kecamatan Senyerang.

 

Kegiatan yang bertajuk “Tumbuh Bahagia dalam Cahaya Islam, Anak Hebat, Rajin Ibadah, dan Berakhlak Mulia” ini berlangsung meriah di SD Negeri 019 Kabupaten Tanjung Jabung Barat,  Sabtu (8/11/2025).

 

Acara tersebut diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai sekolah dasar di wilayah Kecamatan Senyerang dan turut dihadiri oleh para guru, kepala sekolah, serta orang tua murid. Festival ini menjadi wadah bagi para peserta untuk menampilkan kemampuan, kreativitas, serta semangat dalam mengamalkan ajaran Islam di kehidupan sehari-hari.

Baca juga :  Bupati Sampang Buka Musrembang RPJMD Tahun 2025-2029, Ini Yang Dibahas

 

Beragam perlombaan islami digelar dalam kegiatan ini, di antaranya lomba azan, tilawah Al-Qur’an, dan da’i cilik. Selain menumbuhkan semangat kompetisi yang sehat, kegiatan ini juga bertujuan menanamkan nilai religius, kedisiplinan, dan tanggung jawab kepada para peserta.

 

Menurut panitia pelaksana, Festival Anak Sholeh ini diharapkan menjadi sarana pembentukan karakter islami bagi anak-anak di tengah arus kemajuan teknologi dan perubahan zaman.

Baca juga :  Pemdes Dataran Pinang Gelar Musrembang Tahun 2026

 

“kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar sekolah serta memperkuat sinergi antara guru, siswa, dan orang tua dalam mendukung pendidikan agama Islam,”

 

Dengan terselenggaranya FASI ini, diharapkan generasi muda Kecamatan Senyerang dapat tumbuh menjadi anak-anak yang cerdas, berakhlak mulia, serta memiliki keimanan yang kuat.

 

Iapun berharap “kegiatan serupa dapat terus digelar setiap tahun sebagai langkah nyata dalam membangun generasi islami yang berkarakter, berprestasi, dan berdaya saing”, pungkasnya. (BRK)

Penulis : Mubarak

Editor : Ali Akbar

Berita Terkait

FSS Gelar Resepsi Festival Sampang Sehat 2025, Berikut Daftar Pemenangnya
Perluas Akses Gizi Pelajar, Yayasan Barisan Garuda Muda Luncurkan SPPG
Kapolres Tanjab Barat Pimpin Upacara Pelarungan Bunga Peringati Hari Pahlawan ke-80
Setelah Penantian Panjang, Jalan Sungai Dualap Akhirnya Hampir Rampung, Warga Ucapkan Terima 
Polres Tanjab Barat Gelar Apel dan Simulasi Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi
Penyerahan dan Penerimaan Mahasiswa Kukerta IAI An-Nadwah Kuala Tungkal 
Polres Tanjab Barat Tegaskan Komitmen Tolak Judi Online dan Narkoba
UNITRI Malang Perkuat Kerja Sama dengan Pemkab Sampang
Berita ini 59 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 09:10 WIB

FSS Gelar Resepsi Festival Sampang Sehat 2025, Berikut Daftar Pemenangnya

Selasa, 11 November 2025 - 18:37 WIB

Perluas Akses Gizi Pelajar, Yayasan Barisan Garuda Muda Luncurkan SPPG

Selasa, 11 November 2025 - 04:54 WIB

Festival Anak Sholeh SD se-Kecamatan Senyerang: Menumbuhkan Semangat Keislaman Sejak Dini

Senin, 10 November 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Tanjab Barat Pimpin Upacara Pelarungan Bunga Peringati Hari Pahlawan ke-80

Minggu, 9 November 2025 - 21:32 WIB

Setelah Penantian Panjang, Jalan Sungai Dualap Akhirnya Hampir Rampung, Warga Ucapkan Terima 

Berita Terbaru

Sejumlah anggota PWI Kabupaten Sampang, Jawa Timur saat melaksanakan rapat persiapan Konferensi PWI Sampang Ke-6 beberapa waktu lalu.

Info

PWI Sampang Mulai Tahapan Konferensi Ke-6, 

Selasa, 11 Nov 2025 - 22:52 WIB