Tanggap Darurat, Anggota Dewan Albert Chaniago Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Sungai Gebar Barat

Avatar

- Penulis

Senin, 7 April 2025 - 12:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Albert Chaniago saat kunjungi korban kebakaran

Albert Chaniago saat kunjungi korban kebakaran

KUALA BETARA, Kabar-harian.com – Tunjukkan kepedulian, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Albert Chaniago, SP, kunjungi lokasi kebakaran rumah milik warga RT 06 Parit 1, Desa Sungai Gebar Barat, Kecamatan Kuala Betara, pada Senin (7/4/2025).

Albert Chaniago, yang merupakan wakil rakyat dari Dapil II (Betara – Kuala Betara), datang langsung ke lokasi bersama tokoh masyarakat setempat sebagai bentuk empati terhadap musibah yang dialami oleh warganya.

Baca juga :  ARLES Santuni Anak Yatim Dan Kaum Dhuafa

“Kami turut prihatin dan menyampaikan rasa duka atas musibah yang menimpa Pak Puspo Hadi dan keluarga. Semoga diberi ketabahan serta kekuatan dalam menghadapi cobaan ini,” ucap Albert Chaniago.

Kehadiran Albert tak hanya sebatas kunjungan moril saja. Di akhir kunjungannya, ia juga menyerahkan bantuan berupa uang tunai untuk meringankan beban korban kebakaran. Bantuan tersebut disambut dengan haru dan ucapan terima kasih dari keluarga korban.

Baca juga :  Baznas Santuni Anak Yatim di Pengajian Al Mardiyah Warnai Kebersamaan di Kantor Pemda Sampang

Kebakaran ini terjadi pada Jum’at pagi lalu sekitar pukul 9.30 WIB. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun kerugian material cukup signifikan. Diduga kebakaran ini dipicu arus pendek listrik.(Jun)

Berita Terkait

65 Pejabat Administrator di Lingkungan Pemkab Sampang di Rotasi
Polres Tanjab Barat Gelar Bakti Kesehatan Gratis, Ratusan Warga Antusias: “Terima Kasih Pak Polisi!”
Tingkatkan Kesehatan Ibu dan Anak Posyandu Kamboja Desa Cenlecen Gelar Pemeriksaan Rutin
PWI Sampang Mulai Tahapan Konferensi Ke-6, 
SUV Canggih yang Siap Taklukkan Alam Jambi: Nissan X-Trail e-POWER Resmi Diluncurkan
Belum Ada Aksi Nyata, PT BBS Dinilai Abaikan Kesepakatan dengan Warga
PT Bumi Borneo Sentosa Belum Tepati Janji Timbun Batu di Jalur Kuala Betara
Dukung UMKM Lokal, Mahasiswa KKNT STIE Bakti Bangsa Pamekasan Lakukan Kunjungan Usaha Produksi Kerupuk Es Dung-Dung
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 14:06 WIB

65 Pejabat Administrator di Lingkungan Pemkab Sampang di Rotasi

Kamis, 13 November 2025 - 18:23 WIB

Polres Tanjab Barat Gelar Bakti Kesehatan Gratis, Ratusan Warga Antusias: “Terima Kasih Pak Polisi!”

Rabu, 12 November 2025 - 09:46 WIB

Tingkatkan Kesehatan Ibu dan Anak Posyandu Kamboja Desa Cenlecen Gelar Pemeriksaan Rutin

Selasa, 11 November 2025 - 22:52 WIB

PWI Sampang Mulai Tahapan Konferensi Ke-6, 

Jumat, 7 November 2025 - 21:34 WIB

SUV Canggih yang Siap Taklukkan Alam Jambi: Nissan X-Trail e-POWER Resmi Diluncurkan

Berita Terbaru

Sejumlah anggota PWI Kabupaten Sampang, Jawa Timur saat melaksanakan rapat persiapan Konferensi PWI Sampang Ke-6 beberapa waktu lalu.

Info

PWI Sampang Mulai Tahapan Konferensi Ke-6, 

Selasa, 11 Nov 2025 - 22:52 WIB