1 Ekor Sapi Hilang Di Ranulogong Lumajang Amblas Diculik Maling

Avatar

LUMAJANG, Kabar-Harian.Com – Aksi pencurian sapi terjadi di dusun Darung Lor Desa Ranulogong Randuagung, Lumajang Jawa timur, 1 ekor sapi milik warga setempat hilang dicuri maling.

Warga setempat, Saturi menuturkan, bahwa dalam kejadian itu korban baru mengetahui jika kandangnya digarong maling hendak sudah pagi. Kejadian terjadi sekitar pukul 02.30 WIB.

Pelaku sempat merusak pintu kandang yang terbuat dari bambu, setelah itu menyeret salah satu sapi incarannya.

Baca juga :  Patuh Bayar Pajak, Warga Sampang Dapat Umrah Gratis dari Pemerintah Provinsi Jatim

“Sapi itu ada dua. Cuman yang dicuri hanya satu,” katanya, Selasa (15/2/2022).

Menurut keterangan Kapolsek Randuagung setempat, Iptu Darmanto ketika dikonfirmasi mengaku belum mendapat laporan atas kejadian tersebut. Korban maupun keluarganya tidak ada yang melaporkan pencurian itu.

“Seharian Saya di kantor tidak ada yang lapor, nanti biar dikroscek dulu sama anggota di lapangan,” terangnya

Pihaknya mengatakan, selama dirinya bertugas di Polsek Randuagung, masyarakat cenderung tidak melaporkan kejadian pencurian sapi yang dialami warga. Mereka lebih memilih jalur-jalur alternatif untuk menemukan sapi yang dicuri.

Baca juga :  Siswa SDI Di Pamekasan Membuat Puluhan Alat Peraga Sains Dengan Didampingi Mahasiswa UIM

Kendati begitu, pihaknya akan tetap turun ke lapangan untuk mengumpulkan keterangan dan informasi guna mengungkap aksi tersebut.

“Khusus kejadian maling sapi, tidak ada yang mau lapor. Kita kesulitannya di situ, walaupun tidak ada yang laporan tapi kita punya info, ya kita datangi lokasi,” pungkasnya. (abu/hud)

Kabar Harian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Punya berita?